Belanja perabotan di Groningen

Dimulai dari nol yaaa.. 
Yap, pengantin baru (2 tahun yang lalu) memulai semua dari nol di negeri orang. 
5 bulan pertama di Groningen, kami tinggal di sebuah student house yang kami sewa dari Lefier, terkenal dengan sebutan Yellow Building and it is unfurnished room :D 

gambar dari sini 

Langsung lah kami hunting barang-barang rumah tangga hihihihi. Tentunya barang yang murah meriah dong.. :) 
1.Barang-barang sering dipakai (seperti piring, sendok, gelas, peralatan masak, bantal dan seprai) kami beli di IKEA. Harganya standar (untuk kualitas standar) dan tidak standar (untuk kualitas yang tidak standar hehehee) :)

gambar dari sini 

2. Barang-barang BESAR seperti lemari, kursi, dan tempat tidur, kami beli  di toko secondhand Indung Leutik eh maksudnya di Mamamini :) Harganya cukup murah dengan kualitas yang cukup bagus :)

gambar dari sini
3. Barang-barang perintilan, misalnya keranjang cucian, tempat sampah, gantungan baju, vas bunga, atau apa pun itu :P kami cari di Forum Jual Beli Groningen. Namanya "For Sale in Groningen." Harganya murah, malah kadang gratis asal barangnya kita jemput, apalagi kalau lagi pergantian tahun ajaran baru ;) Tapi faktor rejeki sangat berpengaruh disini hehee.. Barang yang bagus cepat sold out so keep your attention on ;)

Disini semua dikerjakan sendiri, ga ada ceritanya manggil tukang "mang, pasangin dong." hehehe, no. no. no. 
Aa merakit lemari hehehhee :)
Sedikit ribet tapi seruuuu :) Alhamdulillah :) 


No comments

Post a Comment